√ Syarat KUR Grab & Cara Pengajuan Terbaru 2022

Syarat KUR Grab – Dimasa pandemi seperti sekarang ini, banyak sekali pelaku usaha mikro menengah kebawah (UMKM) yang mengalami sedikit kesulitan untuk mendapatkan modal untuk memajukan usaha tak terkecuali mitra Grabfood dan Grabkios. Untuk mengatasi tentang penambahan modal, sekarang ini Grab menawarkan program baru yang bernama KUR Grab.

Program KUR Grab hadir dengan memberikan tawaran pinjaman buat usaha modal, KUR sendiri merupakan program dari pemerintah dan BRI yang menjalin kerja sama dengan Grab. Nantinya setiap mitra Grabfood dan Grabkios yang tidak bisa mengajukan KUR lewat bank langsung, bisa melakukan pengajuan melalui program dari KUR Grab.

[toc]

Lewat kerjasama antara keduanya, mitra dapat penawaran pinjaman KUR hingga 50 juta rupiah dan diberikan masa waktu pinjaman hingga 3 tahun. Sedangkan untuk syarat KUR Grab tidak jauh berbeda dengan syarat umum pengajuan KUR BRI, terlebih KUR Grab memberikan suku bunga kepada mitra juga tidak terlalu besar.

Lantas bagimana cara pengajuan KUR Grab dan apa saja syarat yang dibutuhkan? Sebelumnya juga Grabinaja.com sudah sampaikan kepada kalian semua akan syarat yang dibutuhkan. Jika penasaran dan ingin tahu lebih detail dan lengkapnya, maka simak saja ulasan seperti berikut.

Syarat KUR Grab & Cara Pengajuan

Syarat KUR Grab Cara Pengajuan

Jika kalian merupakan salah satu mitra Grabfood dan Grabkios yang sedang mencari pinjaman buat moda usaha, mungkin KUR Grab bisa menjadi solusi paling tepat. Dengan mendapat KUR Grab, maka mitra dapat MENAMBAH CABANG GRABFOOD agar usaha yang sedang kalian rintis semakin berkembang.

Apa Itu KUR Grab

KUR Grab adalah sebuah program inklusi keuangan dari pemerintah yang dilakukan oleh pihak Bank BRI yang sudah menjalin kerja sama dengan Grab. Nantinya setiap mitra Grabfood dan GrabKios dapat mengajukan pinjaman hingga Rp. 50.000.000 dengan suku bunga rendah yaitu 6% dengan masa pinjaman 1 sampai 3 tahun.

Hal ini menjadi solusi paling tepat bagi semua mitra Grabfood dan Grabkios yang ingin usahanya semakin berkembang, terlebih syarat KUR Grab cukup ringan. Sedangkan untuk proses pengajuan bisa dilakukan secara online, selain itu juga ada cukup banyak keuntungan yang bisa dirasakan dengan adanya hasil kolaborasi antara Bank BRI dan Grab.

Keuntungan KUR Grab

Keuntungan KUR Grab

Seperti telah kami sampaikan kepada kalian semuanya, terdapat cukup banyak keuntungan yang bisa mitra rasakan. Selain syarat KUR BRI yang ringan, berikut ini beberapa keuntungan lain yang dapat kalian rasakan.

  1. Pinjaman hinga Rp. 50.000.000
  2. Suku Bunga rendah 6%
  3. Masa pinjaman 1 sampai 3 tahun
  4. Proses mudah
  5. Dapat melakukan pengajuan secara online
  6. Meningkatkan standar keamanan layanan pesan antar makanan

Syarat KUR Grab

Syarat KUR Grab

Jika anda sudah yakin ingin mengajukan pinjaman KUR Grab, maka ketahui terlebih dahulu beberapa syarat yang dibutuhkan seperti berikut ini.

  1. Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
  2. Menjadi mitra Grab 6 bulan lebih
  3. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
  4. Pendapatan rata-rata bulanan
  5. Telah melakukan screening oleh Grab
  6. Foto KTP
  7. Foto NPWP
  8. Surat ijin usaha
  9. dan beberapa syarat lain ketika proses pengajuan diterima

Cara Pengajuan KUR Grab

  1. Silahkan buka situs https://kur.bri.co.id/
  2. Selanjutnya klik menu Pinjaman E-CommercePinjaman E Commerce
  3. Jika belum memiliki akun, maka lakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan cara klik Daftar SekarangDaftar Sekarang
  4. Lengkapi formulir daftar akun mulai dari Nama Lengkap, Email, Buat password dan konfirmasi passwordFormulir Daftar
  5. Selanjutnya klik centang dan dilanjutkan klik Daftar, selain itu bisa langsung klik Masuk dengan Google
  6. Setelah berhasil mendaftar dan melakukan verifikasi, silahkan login kembali
  7. Jika sudah masuk ke akun, langsung saja klik Pinjaman E-CommercePinjaman E Commercee
  8. Kemudian lengkapi formulir pendaftaran pinjaman KUR Grab dengan memasukan beberapa syarat seperti foto KTP, NPWP dan beberapa dokumen yang dibutuhkan
  9. Jika sudah dilengkapi semua maka tinggal klik Proses Pengajuan
  10. Untuk melanjutkan proses pengajuan, silahkan hubungi KUR BRI

FAQ

Siapa Saja Yang Bisa Ajukan KUR Grab?

KUR Grab hanya tersedia untuk mitra Grabfood dan Grabkios saja

Berapa Maksimal Pinjaman KUR Grab?

Mitra dapat melakukan pengajuan hingga Rp. 50.000.000

Berapa Masa Waktu Pinjaman KUR Grab?

Mitra diberikan waktu pinjaman 1 sampai 3 tahun

Nah itulah informasi Syarat KUR Grab dan cara pengajuan jika kalian merupakan mitra Grabfood dan Grabkios. Mungkin cukup sekian penyampaian yang bisa Grabinaja.com kepada kalian semua dan semoga saja bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Leave a Comment